Life Only Once. Stop Thinking and Just Make It Work

11.08.2010

Apa perbedaan Geologi, Geodesi, Geografi?

Ketika mendengar ketiga cabang ilmu GEO di atas kadang-kadang kita bingung. Tapi berdasarkan pengertiannya dan lingkupan yang dipelajarinya, ternyata mempunyai pengertian yang berbeda.

1. GEOLOGI
Berasal dari kata Geos yang artinya bumi dan Logos yang artinya ilmu. 
Jadi Geologi adalah ilmu yang mempelajari tentang bumi. Termasuk sejarah terjadinya, material penyusunnya, proses yang terjadi padanya, hasil proses tersebut, serta makhluk hidup yang pernah tinggal di atasnya.

2. GEOGRAFI
Berasal dari kata Geos yang artinya bumi dan Graphein yang artinya menulis, menjelaskan, menggambarkan.
jadi Geografi adalah ilmu yang mempelajari tentang lokasi serta persamaan dan perbedaan (variasi) keruangan atas fenomena fisik dan manusia di atas permukaabumi. Jadi dalam geografi ini juga mempelajari antroposfer (kependudukan), yaitu hubungan antara manusia dan lingkungan di suatu wilayah.

3. GEODESI
Berasal dari kata Geos yang artinya bumi dan daisia atau daiein yang artinya membagi.
Geodesi ini mempelajari ukuran dan dimensi bumi untuk keperluan pemetaan

2 comments:

  1. ada lagi; Geoteknik (salah satu cabang ilmu teknik sipil yg mempelajari struktur tanah dan batuan dasar sebagai penunjang konstruksi)

    BalasHapus